Pertama kali liburan ke Luar Negeri, saya memilih ke Negeri Upin-Ipin bersama keluarga besar FIP UPI. Liburan ke Malaysia menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Alhamdulillah, saya berkesempatan menjelajahi beberapa destinasi terkenal di Negeri Jiran, yaitu Menara Kembar Petronas, Batu Caves, dan mencicipi aneka kuliner di Kota Bharu. Perjalanan ini benar-benar membuka mata saya tentang keindahan, budaya, dan cita rasa yang ditawarkan Malaysia.
Setelah mendarat di Kuala Lumpur, saya langsung menuju Menara Kembar Petronas, ikon utama Malaysia. Rasanya luar biasa berdiri di depan menara megah yang pernah menjadi gedung tertinggi di dunia.
Berikutnya, saya berangkat ke Batu Caves. Ketika tiba, saya langsung disambut oleh patung Dewa Murugan yang menjulang tinggi dan tangga berwarna-warni menuju gua utama. Awalnya, saya merasa sedikit ragu untuk mendaki 272 anak tangga, sehingga saya tidak menaikinya. Namun, mengambil banyak foto di sana.
Dari Kuala Lumpur, saya terbang ke Kota Bharu, kota kecil di Kelantan yang terkenal dengan street food-nya. Begitu tiba, saya langsung menuju Pasar Siti Khadijah, tempat di mana berbagai hidangan tradisional Kelantan tersedia. Saya mencoba Tomyam Seafood dan Teh Tarik, hidangan yang enak dan menulis ini saya jadi pengen mencoba kembali. Selain itu, saya juga mencicipi Keropok Lekor, cemilan berbahan dasar ikan yang gurih dan kenyal.
Liburan ke Malaysia benar-benar daebakkk! Dari kemegahan Menara Kembar Petronas, kekayaan budaya di Batu Caves, hingga petualangan kuliner di Kota Bharu, semuanya meninggalkan kesan mendalam. Malaysia adalah tempat yang menawarkan begitu banyak hal, dari modernitas hingga tradisi, semuanya berpadu dengan sempurna.
Semoga suatu saat saya bisa kembali lagi ke Malaysia bersama Abang Cuamikk, aamiin..
Komentar
Posting Komentar